Supervisi Lapangan Kepala BPS Indragiri Hilir: Penjaminan Mutu Data Harga Penentu Inflasi - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Indragiri Hilir

Hari kerja Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Indragiri Hilir pada hari Senin - Kamis (08.00 - 15.00) dan Jum'at (08.00 - 15.30)

Badan Pusat Statistik Kabupaten Indragiri Hilir Berkomitmen "NO GRATIFIKASI" Demi Mewujudkan Pemerintah Yang Bersih dan Bebas KKN

Supervisi Lapangan Kepala BPS Indragiri Hilir: Penjaminan Mutu Data Harga Penentu Inflasi

Supervisi Lapangan Kepala BPS Indragiri Hilir: Penjaminan Mutu Data Harga Penentu Inflasi

17 Januari 2024 | Kegiatan Statistik


Rabu, 17 Januari 2024 Kepala BPS Kabupaten Indragiri Hilir melakukan supervisi lapangan pendataan Survei Harga Konsumen (SHK) di suatu pasar tradisional di Kecamatan Tembilahan. Beliau menyampaikan bahwa akurasi data harga konsumen pada komoditas-komoditas penting inflasi sangat perlu diperhatikan kualitasnya karena sebagai bahan penyusunan angka inflasi. Oleh karena itu, penjaminan kualitas data harga diperlukan untuk memastikan bahwa angka inflasi yang dihasilkan benar-benar menggambarkan kondisi yang sebenarnya. Selain itu, kepala BPS Kabupaten Indragiri Hilir juga melakukan pengamatan berbagai fenomena yang melatarbelakangi terjadinya kenaikan atau penurunan harga komoditas di Tembilahan sebagai salah satu dari tiga kota inflasi di Provinsi Riau. Dengan Upaya tersebut, penjelasan terkait inflasi sebagai indikator pembangunan akan semakin komprehensif.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Indragiri Hilir(Statistics of Indragiri Hilir Regency)Jl. Praja Sakti (Bunga) No. 11 Tembilahan Hilir

Tembilahan. Telp (0768) 22489

Mailbox : bps1403@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik